Halaman Kata Pengantar skripsi adalah halaman yang berisi tentang ucapan-ucapan dari si penulis atas selesainya penulisan suatu karya tulis tersebut. Kata pengantar yang baik hendaknya memuat tentang ucapan rasa syukur, ucapan rasa terima kasih, tujuan dan manfaat penulisan serta kritik dan saran yang membangun.
Kata pengantar sendiri terbagi dalam 3 bagian yaitu pembukaan, isi dan penutup. Nah, di bawah ini adalah contoh penulisan halaman kata pengantar pada sebuah dokumen karya tulis ilmiah skripsi dan atau sejenisnya.
Contoh Halaman Kata Pengantar skripsi yang Baik dan Formal pada Skripsi
KATA PENGANTAR
Segala puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat, taufik, hidayah dan inayahnya kepada penulis, sehingga penulis dapat menyusun dan menyelesaikan penulisan Skripsi ini.
Adapun penyusunan Skripsi ini merupakan kewajiban bagi peserta didik dalam rangka menempuh dan menyelesaikan jenjang pendidikan S1 ............................ Universitas .................................................
Ucapan terima kasih yang sebanyak – banyaknya kepada pihak yang telah membantu dalam penyusunan Skripsi dengan lancar pada yang terhormat:
- Bapak dr........................,M.Kes selaku Dekan Fakultas .............. Universitas ...........................
- Bapak dr........................,M.Kes selaku Kepala Progdi S1 Fakultas .................... Universitas ............................
- Bapak .........................n, SKM selaku Pembimbing Akademik Dalam Pembuatan Skripsi .
- Bapak ........................., S.Kom selaku Pembimbing Akademik Dalam Pembuatan Skripsi .
- dr, ......................., M. Kes selaku Direktur Rumah Sakit ...........................
- dr, .............................., SP selaku Kepala Bidang Pelayanan Medik dan Keperawatan Rumah Sakit Daerah .........................
- dr,....................... Sp.Pd selaku Dokter Poliklinik Penyakit Dalam Rumah Sakit Daerah ......................
- Ibu Hajah ...................... Selaku Perawat Poliklinik Rumah Sakit Daerah ...................
- Ibu ................... selaku kepala subag hubungan masyarakat
- dan seterusnya
Dengan segala kerendahan hati, penulis menyadari bahwa Skripsi ini masih belum sempurna, oleh sebab itu kritikan dan saran dari pembaca yang sifatnya membangun dan demi kesempurnaan Skripsi ini penulis terima dengan tangan terbuka dan dengan hati terbuka pula.
Penulis,
Penulis,
Demikianlah contoh sederhana penulisan halaman kata pengantar skripsi yang baik dan formal pada skripsi. Semoga dapat menginspirasi anda,